Pelaku Penusukan yang Menewaskan 2 Saudara di Bekukan di Lombok NTT
Hukum | 25-Sep-2025 10:24 WIB | Dilihat : 39 Kali

KUDUS II GIRIPOS.com - Polisi akhirnya mengamankan dua tersangka kasus penusukan yang menewaskan kakak beradik berinisial BN dan DN di Kelurahan Wergu Wetan, Kecamatan Kota, Kudus, Minggu (14/9/2025).
Kapolres Kudus, AKBP Heru Dwi Purnomo, menjelaskan kedua pelaku adalah AA (37) dan RPN (40) yang juga merupakan kakak beradik. Keduanya sempat melarikan diri hingga ke luar Jawa, sebelum akhirnya diamankan di Kabupaten Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB).
“Dua tersangka berhasil kita amankan di Lombok Barat dengan bantuan tim Jatanras Polda Jateng, Jatanras Polda Bali, Jatanras Polda NTB, Polresta Pati, serta Polres Lombok Barat. Saat ini sudah dibawa ke Kudus untuk menjalani proses hukum,” ujar Kapolres, Rabu (24/9/2025).
Heru mengungkapkan, usai kejadian penusukan, kedua pelaku kabur dengan sepeda motor ke Pati, lalu melanjutkan perjalanan ke Rembang hingga Lasem.
Setelah itu, mereka meninggalkan motor dan melanjutkan pelarian dengan bus menuju Denpasar, Bali. Dari Bali, pelaku kembali berpindah dan bersembunyi di Lombok Barat.
“Pelarian mereka terhenti di Lombok setelah polisi melakukan pengejaran lintas provinsi. Alhamdulillah kerja sama lintas daerah membuahkan hasil,” tegas Heru.
Pihaknya juga menyampaikan apresiasi kepada jajaran kepolisian yang terlibat dalam pengungkapan kasus tersebut.
“Kami ucapkan terima kasih atas dukungan masyarakat Kudus, serta sinergi Jatanras Polda Jateng, Jatanras Polda Bali, Jatanras Polda NTB, Polresta Pati, dan Polres Lombok Barat, sehingga kasus ini cepat terungkap,” pungkas Kapolres.
Sementara itu, Kasatreskrim Polres Kudus, AKP Danail Arifin, menambahkan dari hasil penyelidikan diketahui motif penusukan dipicu dendam lama. Korban disebut kerap membuat keributan di lingkungan tempat tinggal pelaku, bahkan beberapa hari sebelum kejadian anak salah satu pelaku sempat diludahi korban.
“Hal itu menimbulkan sakit hati hingga puncaknya pelaku secara spontan mengambil dua bilah pisau dari rumahnya untuk menyerang korban. Akibat perbuatan itu, dua nyawa melayang,” katanya. (Nazar)
Related Articles


TOPIK TERPOPULER
BERITA POPULER
